Saturday, November 6, 2010

The Social Network (2010)

Sutradara : David Fincher
Penulis :
Aaron Sorkin (Screenplay), Ben Mezrich (Book)

Pemain : Jesse Eisenberg, Andrew Garfield, Justin Timberlake
Genre : Biography, Drama
Durasi : 121 Menit
Negara : USA
Production Company : Columbia Pictures
Official Trailer : http://www.youtube.com/watch?v=lB95KLmpLR4




Film biografi biasanya memiliki kecenderungan untuk membuat bosan penontonnya. Detil, fokus hanya pada satu karakter, dan runtun dari awal hingga akhir. Not my favorite genre. Tapi begitu tahu David Fincher mau memfilmkan biografi Mark Zuckerberg, eksepektasi saya langsung melambung sangat tinggi. Fincher, salah satu sutradara favorit saya, yang telah menghasilkan karya-karya thriller luar biasa, seperti Fight Club dan Se7en, akan memfilmkan biografi pembuat facebook. Sejujurnya saya tidak dapat membayangkan akan jadi seperti apa filmnya, namun saya yakin akan jadi sesuatu yang sangat luar biasa pula.

Dan, ekspektasi saya yang begitu tinggi tersebut dijawab dengan sangat baik oleh David Fincher. Sejak scene pertama, saya sudah tepesona. Perkataan yang tajam, cepat, apa adanya, dan menyinggung orang lain oleh karakter Mark Zuckerberg di film ini benar-benar menjadi fondasi yang sangat kuat dari film ini. Cukup dengan satu scene, Fincher sudah berhasil menceritakan banyak hal. Selain karakter Mark Zuckerberg yang berhasil dijelaskan dengan sangat baik, dalam scene pembuka ini juga, Fincher berhasil membangun nuansa dunia perkuliahan dengan sangat baik. Musik, kostum, tone color, isi percakapan, semua elemen benar-benar detil dan mencengangkan. One solid scene.

Semakin lama mata saya menatap layar bioskop, semakin banyak hal yang membuat saya menggelengkan kepala, memaki kagum, dan berdebar-debar. Saya ingin sekali masuk ke kepala David Fincher dan mempelajari cara dia berpikir.

Cerita yang menjadi dasar film ini juga sangat baik. Pas. Sangat membuka mata saya bagaimana mengubah kesempatan dan passion, menjadi sebuah kesuksesan. Namun, cerita sukses di dunia nyata tidak akan seindah fairytale. Begitu pula cerita sukses di film ini, terdapat konflik dan permasalahan pada setiap langkah menuju, saat, dan setelah kesuksesan tersebut berhasil diraih. Pas, tidak berlebihan, logis, terasa sangat nyata, dan sangat mungkin terjadi.

Pemilihan aktor pada film ini juga sangat pas. Baik dalam usia maupun postur. Akting para aktor di film ini sangat believable. Eisenberg dan Garfield benar-benar dapat menghidupkan dua mahasiswa Harvard University, dengan usia, kebelum stabilan emosi, dan keegoisan beripikir yang sangat sesuai. Justin Timberlake sebagai Sean Parker? Saya kurang tau bagaimana Sean Parker di dunia nyata, namun menurut saya Justin Timberlake masih terlalu flamboyan untuk menjadi seorang computer geek legenda, penemu Napster.

Selain memberikan cerita yang runtun dan terstruktur dengan baik, akting yang believable, dan detil visual dan audio yang sangat "mahasiswa", film ini juga memberi banyak pelajaran tentang menjadi seorang entrepreneur. Bagaimana kerja keras dan passion dapat membuat kesempatan menjadi sesuatu yang bernilai, bagaimana persahabatan dan kepercayaan tidak lagi cukup di dalam sebuah bisnis, bagaimana semua orang datang untuk membantu atau menjatuhkan dengan membawa tujuan tertentu, dan sebagainya.

Hal yang mencuri perhatian saya adalah saat dipaparkannya tiga kebohongan Harvard. Saya menghubungkan tiga kebohongan Harvard tersebut dengan proses terbentuknya facebook yang diceritakan di film ini. Kesimpulan yang saya ambil adalah tidak semua hal hebat dibangun dari sesuatu yang bersih tanpa cela. Kadangkala, untuk menjadi hebat, orang harus menjadi "jahat".

Summary
Well done, Fincher! Well done!

Rate : 8.5/10

4 comments:

  1. huwwaaa inaaa. abis baca review lo gw jadi ga sabarrrrrrr pingin ntn film ini. padahal tadinya gw biasa2 aja

    ReplyDelete
  2. HARUS DITONTON RA! FINCHER GILAAAK!

    ReplyDelete
  3. gw pengen banget nonton inii :)

    fight club ama se7en beda genre kan na ama social network walopun dibuat ama orang yang sama.. jadi penasaran

    ReplyDelete
  4. HARUS DITONTON NAD! FINCHER GILAAAK!

    ReplyDelete